Yogyakarta, 20 Juli 2023 – Pusat Pengembangan Profesi Kependidikan (P3K) FKIP UAD & FAI UAD melaksanaan pembekalan DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) Program Pengenalan Lapangan Lapangan Persekolahan (PLP) tahun ajaran 2023/2024. Pembekalan DPL ini bertujuan untuk mensosialisasikan tugas DPL dalam membimbing mahasiswa dan berkoordinasi dengan sekolah mitra pada program PLP 2022/2023.
Pembekalan DPL PLP UAD berlangsung pada pukul 09.00-12.00 WIB di Hall of Islamic Center UAD. Acara dimulai dengan sambutan Dr. Nur Kholis, M.Ag selaku Dekan FAI UAD, beliau menyampaikan bahwa pembekalan DPL PLP ini sangat penting, karena akan menentukan alur koordinasi yang dibangun selama program dilaksanakan. Selain itu beliau juga menyampaikan agar bapak/ibu dosen DPL PLP untuk memegang teguh tanggung jawab dalam mengayomi para mahasiswa bimbingannya.
Acara kemudian dibuka secara resmi oleh Bapak Muhammad Sayuti, M.Pd, M.Ed., Ph.D., selaku Dekan FKIP UAD. Dalam sambutan sekaligus membuka acara, beliau menyampaikan bahwa program PLP adalah bagian integral dari kurikulum di FKIP & FAI UAD yang menjadi landasan penting dalam pengembangan keterampilan mahasiswa di dunia nyata. Melalui PLP, para mahasiswa dapat mengalami pengalaman belajar langsung di lapangan dan memperluas wawasan mereka dalam menghadapi tantangan riil di dunia profesional. Beliau juga mengajak seluruh DPL yang hadir hari ini untuk memberikan dukungan maksimal, menjadi pendamping yang inspiratif, dan membimbing para mahasiswa dengan kearifan dan kecintaan terhadap dunia pendidikan.
Acara inti dipaparkan oleh Fariz Setyawan, M.Pd selaku kepala Pusat Pengembangan Profesi Kependidikan Universitas Ahmad Dahlan. Beliau memaparkan alur tugas DPL secara umum yang berkaitan dengan penerjunan, pelaksanaan, tugas luaran dan penarikan PLP 2023. Beliau juga memperkenalkan website E-PLP sebagai system penilaian bagi guru pamong kepada mahasiswa PLP. Sistem tersebut menuai berbagai respon positif dari bapak/ibu dosen DPL PLP 2023.
Dengan diadakannya pembekalan DPL PLP 2023, kami berharap para dosen pembimbing lapangan (DPL) dapat lebih siap dan sigap dalam membimbing mahasiswa selama pelaksanaan PLP I dan PLP II tahun 2023.